JAKARTA – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan komitmen Indonesia untuk memperkuat kerja sama bilateral dengan Republik Fiji dalam pertemuan resmi dengan Perdana Menteri Fiji, Sitiveni Ligamamada Rabuka, di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (24/4/2025).
Dalam pengantarnya, Presiden Prabowo menyoroti hubungan diplomatik yang telah terjalin erat antara Indonesia dan Fiji, serta pentingnya solidaritas antar negara Pasifik dalam menghadapi tantangan global seperti perubahan iklim, naiknya permukaan laut, dan dinamika geopolitik dunia.
"Sebagai bangsa-bangsa Pasifik, kita memiliki kepentingan dan tantangan bersama," ujar Presiden Prabowo.
Presiden Prabowo menegaskan bahwa Indonesia tetap berpegang pada prinsip kedaulatan, perdamaian, kerja sama internasional, serta kebijakan non-blok. Ia mengajak Fiji untuk meningkatkan kerja sama di bidang ekonomi dan perdagangan, sejalan dengan agenda transformasi ekonomi Indonesia.
Indonesia juga membuka peluang bagi generasi muda Fiji untuk belajar praktik pertanian tropis, termasuk pengelolaan rawa menjadi lahan produktif, seiring kemajuan teknologi pertanian yang telah dicapai.
"Kami ingin generasi muda Fiji belajar langsung dari Indonesia," tambah Presiden Prabowo.
Fiji saat ini tercatat sebagai mitra dagang keempat terbesar Indonesia di kawasan Oseania. Presiden Prabowo menyampaikan apresiasinya atas dukungan Fiji terhadap partisipasi Indonesia di Forum Kepulauan Pasifik.
Pertemuan bilateral ini diharapkan mempererat hubungan Indonesia-Fiji dalam berbagai sektor strategis di masa depan.
Komentar