|
Menu Close Menu

Maksimalkan Semua Potensi Bapenda Realisasikan PBB-P2 Makassar Hingga Rp. 2 Miliar

Senin, 23 September 2019 | 09.00 WIB

NEWSPOST.ID MAKASSAR, SELAWESI SELATAN - Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) kota Makassar , Drs. H. Irwan R. Adnan , M.Si mengutarakan bahwa realisasi pajak bumi dan bangunan pedesaan perkotaan (PBB-P2) hingga minggu kedua September ini mencapai Rp. 81 miliar.

Berbagai upaya yang kami lakukan bersama tim Bapenda Kota Makassar untuk optimalisasi pajak antara lain dengan sosialisasi yang massif, pengawasan yang diperketat hingga penindakan.

Berdasarkan data pada periode yang sama tahun lalu (2018, red) yang mencapai Rp78 miliar, maka kinerja realisasi  pajak bumi dan bangunan pedesaan perkotaan (PBB-P2) di Makassar hingga awal September 2019 mengalami peningkatan hingga Rp. 2 miliar dibandingkan periode tahun sebelumnya.

"Target kita Tahun 2019 untuk pajak bumi dan bangunan pedesaan perkotaan (PBB-P2) Rp. 215 miliar" , kata Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar, Irwan R Adnan.

Kami melakukan himbauan baik dalam bentuk visual hingga personal agar kita bisa sama-sama membangun Makassar melalui pajak yang kita bayar , tenggat waktu pembayaran PBB yakni hingga 30 September , jika lewat akan ada denda 2% setiap bulannya. Sebetulnya sudah tidak ada alasan lambat bayar PBB, karena selain bisa di setor ke kantor Bapenda, juga bisa melalui ATM dan mobile banking Bank Sulselbar" tegasnya.

"Peningkatan capaian ini merupakan hasil kinerja bersama dari tim Bapenda Makassar yang terus bekerja dan tentu partisipasi para wajib pajak juga semakin sadar kewajiban mereka, terang Irwan Adnan.


Bagikan:

Komentar