NEWSPOST.ID MAKASSAR - Hari ini, Senin (04/02/19) Pemprov. Sulsel akan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) dengan Pemerintah Daerah (Pemda) diwakili Sekda dan Kepala Bagian Pemerintahan untuk membahas teknis rencana pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Bupati/Wakil Bupati terpilih Priode 2019-2023 Kab. Luwu dan Kab. Wajo.
Dua pasangan kepala daerah terpilih hasil Pilkada 2018 yakni Luwu ( Basmin Mattayang - Syukur Bijak ) dan Wajo ( Amran Mahmud - H. Amran), rencananya akan dilantik pekan depan oleh Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah di Makassar pada 15 Februari 2019.
Kepala Biro Pemerintahan Setda Sulsel Hasan Basri Ambaralla membenarkan, bahwasanya pelantikan Dua Calon Kepala Daerah dan Wakilnya tersebut akan dilaksanakan di Ibu Kota Provinsi. "Tanggal 15 dilantik, sesuai aturan yang ada dilaksanakan di Makassar selaku ibu kota provinsi," ujarnya saat dikonfirmasi via telpon. Minggu (3/2/2019).
Untuk diketahui Kedua Bupati dan Wakil Bupati terpilih tersebut yakni, di Luwu ( Basmin Mattayang dan Syukur Bijak/BM-SBj ) akan menggantikan Andi Mudzakkar - Amru Saher sedangkan di Wajo ( Amran Mahmud dan H. Amran / Pammase ) akan menggantikan Andi Burhanuddin Unru - Andi Syahrir Kube Dauda.
Keduanya diganti pasca menjabat Bupati dan Wakil Bupati selama dua priode berturut- turut sejak 2009 - 2014 hingga 2014 - 2019. Untuk Wajo masa jabatannya berakhir tanggal 10 Februari dan Luwu 15 Februari 2019 mendatang.(Dian)
Komentar