|
Menu Close Menu

Bupati Luwu Timur Hadiri Malam Pisah Sambut Kapolda Sulsel

Sabtu, 02 Februari 2019 | 21.31 WIB

NEWSPOST.ID MAKASSAR - Malam pisah sambut Kapolda Sulawesi Selatan berlangsung meriah. Kapolda Sulsel, Inspektur Jendral Polisi (Irjen Pol) Drs. Umar Septono. Jendral bintang dua itu ditarik ke Mabes Polri dan diangkat dalam jabatan barunya sebagai Wakil Inspektur Pengawasan Umum (Wairwasum) Polri, sedangkan penggantinya adalah Irjen Pol Drs. Hamidin yang juga pernah menjabat sebagai Pejabat Tinggi Densus 88 Anti Teror.

Selain Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah, sejumlah Kepala Daerah juga tampak hadir, termasuk Bupati Luwu Timur, HM. Thorig Husler. Terlihat hadir pula Ustadz kondang, Muhammad Nur Maulana, Ketua DPRD, Muh. Roem, Ketua MUI Sulsel, Anregurutta Kyai Sanusi Baco, dan berbagai unsur masyarakat Sulawesi Selatan. Acara malam pisah sambut Kapolda Sulsel ini berlangsung di Ball Room Phinisi Hotel Claro, Jumat (01/02/2019) malam.

Mengawali sambutannya, Irjen Pol Umar Septono selaku Kapolda Sulsel yang lama menyampaikan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan masyarakat Sulawesi Selatan sehingga dirinya bisa melaksanakan tugas dan pengabdian dengan baik. Ia mengatakan, menjadi pemimpin maka harus siap menjadi teladan dan panutan.

"Masyarakat Sulawesi Selatan ini mayoritas Muslim. Makanya pendekatan sosial yang saya lakukan itu dengan keyakinan saya, Islam. Salah satunya dengan melaksanakan sholat tepat waktu, dan itu harus dimulai dari jajaran saya di Kepolisian," tambahnya.

Sementara Kapolda Sulsel yang baru, Irjen Pol Drs. Hamidin, mengharapkan dukungan seluruh elemen masyarakat Sulawesi Selatan agar bisa melaksanakan tugas pengabdian dan amanah. "Saya siap bersinergi dengan bapak Gubernur dan seluruh elemen masyarakat Sulawesi Selatan. Bimbing kami dalam menjalankan amanah ini agar provinsi Sulawesi Selatan tetap dalam suasana aman dan damai," jelasnya.

Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah, menyampaikan terima kasih atas pengabdian Irjen Pol Drs. Umar Septono yang telah sukses membawa Provinsi Sulawesi Selatan dari zona merah menjadi zona hijau. Menurutnya, pendekatan agama yang dilakukan Irjen Pol Umar yakni bekerja dengan hati telah memberi kesejukan dan kedamaian di Sulawesi Selatan.

Sementara untuk Kapolda Sulsel yang baru, Gubernur berpesan agar selalu aktif berkoordinasi dan bersinergi dengan jajaran Pemerintah Sulawesi Selatan dan Forkopimda lainnya. "Mari sama-sama kita wujudkan Sulawesi Selatan yang damai dan aman untuk berinvestasi," tandasnya.

Dalam acara malam pisah sambut itu, Bupati Luwu Timur, HM. Thorig Husler, juga menyerahkan cinderamata untuk Kapolda Sulsel yang lama, Irjen Pol Umar Septono seraya mendoakan semoga lebih sukses lagi dijabatan barunya sebagai Wairwasum Polri.
Bagikan:

Komentar